REJUNO BerMARTABAT ( BERSIH, MAKMUR, ADIL, RAPI, TAAT, AKTIF, BIJAKSANA, AMAN, TANGGUH )

Artikel

POKTAN AMONG TANI 3 GELAR PELATIHAN PEMBUATAN PUPUK ORGANIK BUBUR CALIFORNIA.

30 Januari 2023 21:50:18  Administrator  191 Kali Dibaca  Berita Desa

REJUNO.DESA.ID - Dalam rangka mewujudkan Pertanian ramah lingkungan berkelanjutan atau yang biasa disebut dengan PRLB merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Ngawi,yang bertujuan untuk mewujudkan petani lebih mandiri dalam berproduksi dan meningkatkan kesuburan lahan. 

Tepatnya pada Kamis ( 26/02/2023) jam.09.00 bertempat di rumah bapak supariyo, Ketua Poktan AMONG TANI 3 Desa Rejuno telah diadakan pelatihan membuat pupuk organik.hadir dalam acara pelatihan tersebut adalah PPL BPP Karangjati, Pengurus Poktan dan para anggota Poktan.

"Sementara itu Supariyo,Ketua Poktan AMONG TANI 3 menuturkan bahwa kami sengaja mengadakan pelatihan ini dengan tujuan untuk mengedukasi para Petani agar bisa mengerti akan fungsi dan kegunaan dari pada alat/ barang yg akan di praktekan agar tdk ketergantungan pada pestisida. Pelatihan ini kita laksanakan dengan sumber dana dari Swadaya para anggota Poktan." tuturnya dengan penuh semangat.

 

Dalam pelatihan kali terfocus pada pembuatan pupuk organik dengan jenis bubur california atau yang biasa disebut BC.adapun bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan bubur california ini untuk satu paketnya adalah :

a. 10 lt air bersih

b. 2 kg gamping

c. 1 kg belerang

Sedangkan tata cara pembuatannya adalah belerang di tumbuk hingga halus,Gamping sebelum di masukkan panci di siram air terlebih dulu. Setelah air sudah mendidih gamping dan belerang di masukkan kedalam panci,kemudian di aduk terus menerus hingga warnanya kuning, pengadukan dilakukan kurang lebih setengah jam.Kemudian untuk aplikasi penyemprotan dalam 16 lt air atau satu tangki semprot menggunakan BC nya 1.5 gelas.penyemprotan alangkah baiknya dilakukan antara 4 - 5 hari sekali.jelas Sugianto,SP petugas PPL Karangjati.

Diakhir kegiatan Supariyo mengajak kepada para anggotanya untuk mencoba mengaplikasikan pupuk organik tersebut,sehingga setelah pelatihan ini benar - benar ada dampak manfaat bagi para petani.pungkasnya.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

KEMENTERIAN DESA PPID
PORTAL DATA NGAWI JDIH
SP4AN LAPOR WEBSITE NGAWI

 Statistik

 Agenda

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : Jl. Raya Rejuno - Karangjati
Desa : Rejuno
Kecamatan : Karangjati
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63284
Telepon :
Email :

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:408
    Kemarin:208
    Total Pengunjung:135.819
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.89.42
    Browser:Mozilla 5.0